Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Metode Pelaksanaan Pemasangan Pagar Pengaman Jalan


Pagar Pengaman atau nama lain Guard Rail adalah sistem pengaman orang atau kendaraan yang terbuat dari rail besi atau baja panjang sebagai pagar pada jalan-jalan yang berbahaya seperti jalan bebas hambatan (Toll) pegunungan, sungai, jurang, dll. Fungsinya adalah sebagai median jalan, penampang melintang jalan terbatas, penutup jalan, dan seperator jalan. Namun fungsi utama dari pagar pengaman atau guard rail adalah pelindung agar kendaraan yang melewatinya terlindungi dari terjatuh ke sungai/jurang dll. Sifat dari guard rail ini adalah anti karat sehingga tidak akan terpengaruh sama sekali dengan cuaca ekstrem yang ada di luar ruangan. Guard Rail sudah dilapisi dengan lapisan anti karat (lapisan galvanis) yang tahan terhadap panas matahari dan air hujan. Panas dan hujan yang biasanya menjadi musuh utama material logam bisa diatasi dengan baik oleh Guard Rail.

Terbuat dari baja berkualitas tinggi yang didesain khusus untuk pengamanan jalan tol maupun jalan raya sesuai standar AASHTO dan JIS. Flex - Beam Guardrail diproduksi di pabrik dan dikirim ke site dalam bentuk Knock Down System untuk mempermudah pemasangan. 

FUNGSI PAGAR PENGAMAN JALAN

Pagar pengaman jalan dalam ini dipasang dengan maksud untuk memperingatkan pengemudi akan adanya bahaya (jurang) dan melindungi pemakai jalan agar tidak sampai terperosok. Umumnya dipasang pada bagian¬-bagian jalan menikung, baik terdapat jurang maupun tidak, yang dikombinaasikan dengan pemasangan rambu "chevron". Dapat juga dipasang pada jalan-jalan lurus dimana disisi jalan terdapat jurang ataupun sisi jalan yang terdapat perbedaan ketinggian dengan badan jalan yang dapat membahayakan pemakai jalan.


UKURAN PAGAR PENGAMAN JALAN

Lempengan Besi
Lempengan besi (beam) adalah merupakan suatu plat besi yang bergelombang dan memanjang dimana pada hagian ujungnya disambungkan dengan lempengan besi yang melengkung dan biasa disebut lempengan besi/terminal end. Lempengan besi mempunyai ukuran-ukuran minimal sebagai berikut :
a. Penampang melintang :
1) Tebal         : 2,67    mm
2) Lebar         : 312     mm
3) Tebal lekukan         : 83       mm
4) Jari-jari lekukan         : 240     mm
b. Panjang lempengan
1) Panjang total lempengan : 4.300  mm
2) Pajang efektif lempengan : 4.000  mm

Lengan Lempengan besi:
a. Penampang melintang sesuai dengan ukuran lempengan besi (beam)
b. Penampang memanjang dengan ukuran minimal:
1) Panjang total : 725 mm
2) Panjang efektif : 540 mm
3) Jari-jari lekukan Luar : 240 mm
4) Jan-jari lekukan dalam : 580 mm
5) Tebal lekukan : 250 mm

Tiang penyangga
Tiang penyangga (post) adalah merupakan suatu tiang berbentuk 'letter Um yang kokoh dengan ketebalan penampang plat 4.5 - 6 mm dan berfungsi untuk menegakkan dan rnemperkokoh berdirinya lempengan besi. Tiang penyangga mernpunyai ukuran minimal sebagai berikut :
1) Lebar : 180 mm
2) Ketebalan : 4,5 – 6         mm
3) Panjang total : 1.800 mm
4) Tiang efektif diatas permukaan tanah terhadap lempengan besi : 655 mm

Besi Pengikat
Besi Pengikat (blocking) adalah profil baja berbentuk "letter U" dengan ketebalan penampang plat minimal 6 mm, panjang 300 mm, lebar 180 mm dan ketebalan blocking 6 mm, yang berfungsi sebagai pengikat antara tiang penyangga dengan lempengan besi (beam).


BAHAN PAGAR PENGAMAN JALAN

Seluruh Bahan Material Beam, Baut, Mur, dan Galvanis ) Sesuai Spesifikasi Produk ( Material Beam, Baut, Mur, dan Galvanis ) mengacu pada SNI 07-0950-1989

1. Lempengan besi dan Tiang penyangga (post)

Terbuat dari tipe Pelat Baja Gelombang Lapis Seng Pagar Pengaman (Flex Beam Guard Rail) dimana mempunyai ukuran sebagai berikut :

 

 

Keterangan

 

Tebal

T
mm

 

Luas

A

Mm2

Mornen Inersia terhadap

sumbu x

Ix
106mm4

Mornen Inersia terhadap

sumbu y
Iy
106mm4

Momen
Perlawanan
terhadap
sumbu x
Wx
103mm3

Morn en
Perlawanan
terhadap
sum bu y
Wy
103mm3

 

 

Berat/m
kg

Pagar Pengaman

2,7

1284

12,49

0,96

80,30

22,45

10,00

Tiang

4,5
6.0

1368
1825

6,96
7,38

1,27
1,36

78,19
105,48

18,19
19,46

10,74
14.33

 

Ukuran Pelat Baja Gelombang 

Tipe

Pagar Pengaman

P (mm)

T%

L (mrn)

T %

4000
std

1
Maks

312
Std

1
maks

 Keterangan : P = Panjang L = Lebar T = Toleransi


2. Syarat mutu bahan plat baja harus memenuhi sebagai berikut :

Tipe

Komposisi Bahan
Dasar Logam

Komposisi
Kimia Bahan
Pelapis

Sifat Mekanik

Berat Lapisan Seng Minimum

Pagar
Pengaman

Simbol

Kadar Max ( % )

Simbol

Kadar
Max
(%)

Batas ulur Mimimum (MPa)

Regang
minimum
(%)

C

0,15

Zn
Al

99,88
0,02

*230

16

900

p

0,05

S

0,05

Mn

0,05

Si

0,06

Keterangan : 

C = Karbon Si = :Silikon
P = Pospor Zn = Seng
S = Belerang Al =  Aluminium
Mn = Mangan * = Sesuai SII.0318-80
3. Lengan lempengan besi (sleeve beam) mempunyai bahan yang sama dengan lempengan besi (beam);

4. Ukuran Baut
Baut yang digunakan untuk sambungan plat baja gelombang lapis seng harus memenuhi seperti Tabel berikut :

Ukuran dan Toleransi

Panjang (mm)

Toloransi
(mm)

Diameter
(mm)

Toleransi
(mm)

32

+2

15

+1

-2

-1


5. Besi pengikat (bracket) adalah berupa baut jenis payung dan mur diameter 16 mm untuk beam, baut jenis payung dan mur diameter 16 min untuk bloking dan baut dan mur jenis hexagonal diameter 16 mm untuk tiang serta besi pengikat yang berfungsi untuk penyambung dan melekatkan lempengan besi ke tiang penyangga dengan mempunyai bahan yang sama dengan lempengan besi (beam)

6. Setiap bahan pagar pengarnan yang akan dipergunakan harus lulus uji laboratorium dengan menunjukkan sertifikat uji Laboratorium berskala Nasional atau Internasional.


WARNA PAGAR PENGAMAN JALAN

  1. Pagar pengaman jalan (tiang-tiang penyangga, lempengan-lempengan besi dan lengan lempengan besi) tetap menggunakan warna asli.
  2. Pada setiap lempengan/beam pagar pengarnan dipakukan bahan yang sifatnya memantulkan cahaya (reflector) lens engineering grade lengan jarak per 4 meter ditengah-tengah beam, dengan ketentuan :
    • Sebelah kanan arah arus lalu lintas, berwama putih.
    • Sebelah kiri arah arus lalu lintas, berwama merah.

METODE PELAKSANAAN :

1. Pemasangan Tiang Penyangga.
  • Pembuatan lubang pondasi kedalaman dan dasar lubangnya disesuaikan dengan gambar;
  • Pada bagian tiang yang tertanarn ditanah harus dipasang angkur paling sedikit 3 (tiga) bush;
  • Untuk melindungi tiang dari kemungkinan turun, dasar lubang harus dikeraskan dengan lapisan pasir padat minimal setebal 100 mm;
  • Tiang penyangga harus dipasang pada posisi tegak lurus;
  • Lubang dicor dengan beton;
  • Tanah di pinggir pondasi dipadatkan dengan alat pemadat (stamper);
  • Bagian pondasi yang menonjol diatas permukaan tanah 100 mm.
  • Pernasangan tiang penyangga merupakan pekerjaan pemasangan pagan pengaman yang harus dilakukan secara cerrnat dan teliti untuk itu perlu pemerikasaan ketinggian dan jarak sampai akurasi 10 mm (1 cm).

2. Pemasangan lempengan besi
  • Lempengan besi direntangkan antara 3 (tiga) tiang dan lubang tempat penyambungan diletakan sesuai dengan pemasangannya. Bila menggunakan besi siku penyambung (bracket), besi ini diletakan pada ternpatnya;
  • Setiap 2 (dua) lempengan besi yang berdampingan diikat pada satu tiang dengan menggunakan baut dan mur yang sesuai untuk pengarnanan baut dapat dibengkokkan atau dilas;
  • Apabila pada kondisi dimana penempatan Pagar Pengaman jalan menikung agar menggunakan lempengan besi (Beam) yang melengkung untuk memudahkan pengikatan lempengan besi (beam) pada tiang (post) yang dikombinasikan dengan pemasangan rambu " Chevron ", disesuaikan dengan bentuk Likungan.
  • Semua baut yang terpasang harus dimatikan sehingga tidak bisa lepas.
3. Pada kedua ujung pagar pengaman jalan dapat dilekukan sampai perrnukaan tanah atau diberi pengaman untuk keselamatan pemakai jalan.

4. Perneriksaan Akhir
  • Kekuatan berdirinya tang penyangga
  • Ketepatan penyambungan antara lempeng besi dengan lempengan besi atau lempengan besi dengan lengan lempengan besi (sleeve beam)
Pagar Pengaman jalan, pagar pengaman jalan adalah, pagar pembatas jalan, pagar pembatas jalan tol, pagar pembatas jalan besi, pagar pembatas jalan raya, pagar pembatas jalan fungsi, pagar pembatas jalan artinya, harga pagar pengaman jalan, pagar pengaman jalan, pagar pengaman, pagar pengaman tangga, spesifikasi teknis pagar pengaman jalan, pagar jalan raya, pengaman jalan, pengaman jalan, pagar pengaman jalan raya, pagar pengaman jalan tol

Post a Comment for "Metode Pelaksanaan Pemasangan Pagar Pengaman Jalan"